masukkan script iklan disini
Prestasi membanggakan kembali diraih oleh siswa MTs Roudlotut Tholibin dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) MTs tingkat Kota Probolinggo. Ach Abu Rizal Bilaluddin MZ berhasil meraih Juara 3 dalam lomba Kaligrafi kontemporel yang diadakan pada acara bergengsi tersebut.
Keberhasilan ini merupakan buah dari kerja keras, dedikasi, serta latihan intensif yang dilakukan oleh Ach Abu Rizal Bilaluddin dalam mengasah keterampilan seni kaligrafi. Dengan bakat dan kreativitasnya, Abu Rizal Bilaluddin mampu menampilkan karya kaligrafi indah dan memukau para juri.
Kepala MTs Roudlotut Tholibin menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas capaian ini. "Prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus berkarya dan mengembangkan bakat mereka di berbagai bidang," ujarnya.
Semoga keberhasilan ini menjadi langkah awal untuk prestasi yang lebih gemilang di masa depan. Selamat kepada Ach Abu Rizal Bilaluddin MZ dan seluruh tim yang telah mendukung keberhasilannya!